Resep Cumi Sambal Daun Jeruk
Resep Cumi Sambal Daun Jeruk, Resep masak cumi sehat dan enak, resep masak cumi tanpa minyak, makanan sehat tanpa minyak, menu sehat tanpa minyak,
![]() |
Resep Cumi Sambal Daun Jeruk, photo by cantiksehat.id |
Setelah lihat-lihat isi kulkas, ternyata masih ada cumi-cumi. Jadilah resep satu ini. Resep masak yang simple dan sehat dengan bahan-bahan yang selalu ada dirumah. Kalian juga bisa coba, masak enak dengan bahan-bahan sederhana.
Bahan :
- 10 ekor cumi ukuran sedang (dipotong kecil-kecil)
- 1 buah jeruk nipis
- garam secukupnya
Bahan bumbu :
- 2 siung bawang putih (cincang kasar)
- 2 siung bawang merah yang sudah diiris
- 3 buah cabai (potong kecil-kecil)
- 1 batang serai ukuran kecil
- 2 lembar daun jeruk (iris kecil-kecil)
- 1 sendok teh kecap manis
- 1 sendok teh saos sambal
- garam secukupnya
- kaldu jamur secukupnya
Cara memasak :
- siapkan cumi yang sudah dipotong dan dibersihkan
- malinasi dengan jeruk dan garam
- siapkan teplon anti lengket
- tumis cumi hingga air cuminya mengering
- masukan semua bahan bumbu
- masak hingga cumi dan bumbu menyatu
- jangan lupa koreksi rasa
Selamat mencoba yah